2013-11-28

Logika HTTACCESS

Mari asumsikan saya punya blog (padahal nulisnya di blog), id artikelnya 100. Tetapi kenapa kok bisa nongolnya site.gw/artikel-orang-baik ?? bagaimana seh logikanya bisa demikian. Mari kita pelajari dari blog yang sudah ada dahulu yaitu WP (bukan blogspot karena ngak tahu tablenya)

Di WP sebenarnya artikel / post itu memiliki

  • id
  • judul
  • isi artikel
  • tanggal
  • dan lain-lain.
Dari bentuk seperti ini, ternyata 'post_name'!! apa ini 'post_name'... dalam pengertianku, ini adalah url yang akhirnya menghasilkan artikel-orang-baik. Berikutnya kita masuk ke logika, sebelum masuk ke httaccessnya.
pertama kita akan memakai logika bentuk GET (sitegw.com/blog/?p=9 ),  dari bentuk inilah nanti logika kita akan masuk. Secara normal kita akan memakai format ?p=9 atau ?id=9 (tergantung keinginan anda). Tetapi bagaimana kalau yang dikirim bukan 9 tetapi lainnya?

Logika ini tentunya punya dasar yaitu agar pencarian di internet dapat ketemu yang mereka inginkan. Salah satu pedomannya adalah nama link. Tentu kamu berharap agar pencarian barang jualan Sapi potong masuk ke situsmu khan!? tetapi kalau penulisannya ?p=9!! bagaimana bisa ketemu? Dari sinilah kita membutuhkan penulisan seperti link di atas yang sudah memiliki SEO.

Logika gw yang pertama adalah menyisipkan idnya dalam judul pencarian sehingga hasilnya sitegw.com/blog/?p=9-sapi-kurban-sehat
dalam coding, kita tinggal bikin nilai get nya menjadi integer lalu memanggil id yang sesuai!

Logika kedua adalah mencari judul. Pencarian berdasarkan judul ini agak sulit dan bisa saja lama. Mari asumsikan bahwa judulnya adalah "jakarta yang lebih baik". Lalu kita buat dalam bentuk link , dengan mengganti spasi dengan garis hubung. Bila tidak diganti dengan garis hubung maka akan muncul %20 sebagai pengganti spasi.
sitegw.com/blog/?judul=jakarta-yang-lebih-baik
pencariannya ini sangat lama bahkan rentan gagal!! kita juga jangan lupa tentang ada judul yang sama dalam tulisan kita! Lebih gawat lagi khan!

Lanjut ke logika ketiga.. saat ini belum ketemu logika lainnya tetapi semoga logika terakhir ini bisa lebih mencerahkan.. Perhatikan pada field yang digunakan wp, disana ada field namanya yang kita cari. Field tersebut bersifat unik dan saat dilakukan pencarian sudah pasti akan mendapatkan link yang tepat. alamatnya seperti logika kedua, namun yang perlu diperhatikan adalah bagaimana membuat tampilannya menjadi lebih rapi dengan httaccess

Untuk mempersingkat inilah httaccess yang di inginkan
RewriteRule ^blog/(.*)$ blog.php?judul=$1 [L]
bila ada alamat berawalan sitegw/blog/*.* maka yang akan jalan sebenarnya blog.php?judul=*.*

akhir kata.. Selamat belajar

Tidak ada komentar: