Dia dikenal sebagai seorang anak yang malang. Tetapi tidak ada yang tahu betapa pedih hidupnya semasa kecil. Saat Naruto harus dihina seluruh desa karena kesalahan yang tidak pernah dia buat. Sasuke hidup dengan damai sampai sebuah tragedi yang membekas di kehidupannya.
Tragedi itu kemudian membuatnya menjadi orang yang anti sosial.. atau orang yang lebih peduli dengan apa yang seharusnya dia lakukan untuk mencapainya. Walaupun dibalik kerasnya hati dan perasaan Sasuke yang sebenarnya salah satu dari keturunan terakhir dari Uchiha.. ternyata masih ada rasa-rasa pertemanan dan kasih sayang.
Namun semua itu sirna saat dia memutuskan jalan yang salah dan tidak seorangpun dapat merubahnya. Tidak seorangpun bahkan seorang gadis yang rela bersamanya mampu merubahnya.
Dari awal kita sudah ditunjukkan bahwa Sasuke adalah yang teratas.. siapa yang punya kepintaran paling brilian? Jawabannya Sasuke.. Siapa yang terkuat... Tentu Sasuke dan tehnik terhebat lagi-lagi Sasuke.. Bahkan bisa dibilang Sasuke is the number one.
Kalau perlu manganya di ubah jadi Sasuke dibandingkan Naruto!! itu bukan idaman semata kok!! Tetapi Sasuke selalu ingin jadi paling atas, dan selalu ingin mencapai tujuan utama dia yaitu membunuh kakaknya yaitu Itachi
dialah penyebab kenapa dirinya menjadi demikian. Bila ini adalah waktu lain dimana keadaannya berbeda, kemungkinan Sasuke tidak demikian. Tetapi apapun alasannya Sasuke adalah Sasuke bukan yang lain.
Dalam perjalanannya dan obsesinya, dia tidak lupa akan berlatih. Bahkan bisa dibilang dia tidak akan mau menjadi yang no 2 sampai sebuah fakta menyakitkan dirinya.. Naruto yang jelas-jelas berada dibawahnya langsung naik menjadi melebihi dirinya.
Kita mungkin mengira dia pergi karena benci pada dirinya yang tidak mampu menjadi lebih kuat seperti halnya Naruto yang makin naik. Tetapi alasan lain karena dia hendak melindungi kedua teman yang sudah dia anggap sahabat dan mengikuti gerombolan Orochimaru.
Sakura yang mengetahui kekerasan hati Sasuke lalu meminta agar Sasuke membawanya ikut serta. Atau setidaknya Sakura dapat bersama Sasuke, tetapi dia malah melumpuhkan Sakura dan meninggalkan kesan buruk padanya.. Kesan itu adalah Sasuke mengatakan dia tidak mencintai Sakura karena dia mencintai seseorang yang lain.
Siapakah dia?
Ternyata orang itu tak lain adalah seseorang yang pernah menciumnya sewaktu pertama kali bertemu. Di lain pihak dia tidak menolak ciuman itu, tetapi dia juga tidak menyukainya? atau itukah yang dia pikirkan.. Saat pertama dia membenci kenapa ada tragedi dirinya dicium olehnya.. Tetapi ternyata nasib malah menjodohkan dia dengan orang yang menciumnya!!
perlahan dia merasakan sensasi berbeda padanya. Terlihat saat mereka bersama dalam misi berdua, dimana diam-diam Sasuke melirik kepadanya. Hingga akhirnya dia kembali dengan kemampuan yang lebih hebat daripada yang diduga olehnya. Merasa posisi dia yang seharusnya lebih tinggi terancam, dia membutuhkan dirinya agar menjadi lebih dari sekedar Sasuke yang sekarang.. Dia ingin menjadi seseorang yang menjadi orang terdepan bukan orang yang berada di antara mereka.
Rasa haus Superior ini dan merasa dirinya mundur membuat dirinya meninggalkan yang dia sukai tersebut. bagaimanapun juga ciuman pertama didapat olehnya dan kesan pertama tercipta selama mereka berada dalam satu team.Saat kehadiran Sakura, dia merasa tidak akan menghianati apa yang selama ini dia ingin capai sehingga dia putuskan agar membiarkan Sakura hidup agar dia dapat membuat keputusan terbaik dalam dirinya.. yaitu membunuh Naruto.
Sasuke ternyata menyukai Naruto, tetapi dia menyukai Naruto sebagai orang lemah dan butuh pertolongan.. Bukan orang yang akan menjadi orang yang seimbang dengan dirinya. Dengan membuat Sakura bersama Naruto maka tak langsung Sakura akan menyukai Naruto kemudian saat mereka mencintai, saat itulah Sasuke akan menemukan alasan membunuh Naruto.
Menurut penyelidikan dan investigasi, Sasuke adalah tipe 'Tsundere'
* character development process that describes a person who is initially cold and even hostile towards another person before gradually showing their warm side over time.*Dia dari awal adalah seorang yang dingin dan kejam.. tetapi sejalan dengan cerita dia menjadi hangat, tetapi sayang hangatnya bukan kepada Sakura yang jelas menyukainya!! tetapi pada seseorang. Pada dasarnya Sasuke adalah tipe dengan obsesi tinggi, sehingga sejak semula dia ingin mencapai harapannya yaitu bersama Naruto walau dalam cara yang tidak kita mengerti.
Tetapi tidak hanya itu, dia ingin menjadi seseorang yang berada di puncak bukan berada di bawah.. Sehingga dia berobsesi menjadi lebih tinggi walau memakai cara yang salah. Tetapi dia menyadari tak mungkin mencapai sehingga dia beralih metode yaitu bila aku tak bisa mencapainya.. maka lebih baik aku membunuhnya.. sebuah pemikiran yang dapat kita temukan di otak para pembunuh psikopat yang telah terbukti saat dia membunuh Orochimaru
Tidak ada komentar:
Posting Komentar