2012-08-19

Pascal 02 : Input dan Output

Bukan ide yang bagus mengajarkan input dan ouput secara langsung. Tanpa memberikan sesuatu yang menjelaskan scriptnya. itu sebabnya sangat penting bila kita memasang komentar di program yang kita buat. Walau sekedar pengingat sederhana, tetapi efeknya sangat berguna kedepannya
Kita memulai dari hal sederhana dahulu.

  1. bukalah freepascal atau editor kesukaanmu. Tapi untuk kali ini bukalah notepad atau editor lainnya.
  2. copy paste source dibawah ke file baru dan beri nama input.pas
  3. double klik input.pas tersebut
  4. bila ditanya membuka memakai apa, arahkan ke fp.exe yang berada di C:\FPC\2.6.0\bin\i386-win32
  5. bila diminta membuat file config, jawab dengan ya dan pilih copy exiting.
  6. lakukan compile / F9
  7. buka folder file kamu simpan
  8. klik input.exe
  9. input sesuai yang diminta dan lihat hasilnya

 Source:
program input;
var
        nama: string;
begin
        write('masukkan nama:');
		readln(nama);
	writeln('Hallo ',nama);
        readln;
end.

penjelasan
  • program.
    Optional, tetapi wajib di isi
  • Var
    Memulai kolom variabel, dibawah dari tulisan ini adalah variable-variable yang digunakan.
  • nama: string;
    nama variable dan tipe variabel. DImana namanya adalah ''Nama" dengan tipenya string. Terdapat tipe lain, tetapi saat ini kita pelajari tipe string.
  • Begin.
    memulai program
  • write.
    memunculkan tulisan
  • readln.
    menerima input dan hasilnya dimasukkan ke variabel nama
  • writeln.
    mirip seperti write, perbedaannya pada hasil akhir setelah selesai menulis maka akan lanjut kebawah, berbeda dengan write yang diletakkan di kanan.
  • end.
    Akhir dari program
Berikutnya kita akan mencoba memasukkan data berupa angka


Source: sumber gambar SNSD

Tidak ada komentar: